Diduga Hamili Anak Kandungnya, Menantu Dibantu Ratusan Warga Bongkar Rumah Pelaku
Sabtu, 28 Desember 2024 - 01:01 WITA
Sumber :
- Sulawesi.viva.co.id
Hingga saat ini, keberadaan korban masih belum diketahui. Diduga korban berada di rumah anggota keluarganya. Polisi telah memasang garis polisi di lokasi kejadian dan memastikan situasi berangsur kondusif. Pendekatan dengan tokoh masyarakat terus dilakukan untuk mencegah aksi anarkis yang lebih luas.
"Kami tetap menjaga situasi di lokasi agar tetap kondusif. Pelaku masih dalam pencarian, dan kami mengimbau warga untuk menyerahkan sepenuhnya penanganan kasus ini kepada pihak berwenang," tutup Aiptu Syamsuddin.
Polisi berkoordinasi dengan pemerintah desa dan tokoh masyarakat untuk mengawal kasus ini hingga tuntas. Diharapkan pelaku segera ditangkap dan proses hukum dapat berjalan sesuai aturan yang berlaku.