Beginilah kondisi rumah almarhumah Putri Indah Sari Nurcahyani, Korban Pembunuhan Sadis Kekasihnya
Jumat, 24 Januari 2025 - 00:40 WITA
Sumber :
- Sulawesi.viva.co.id
Atap seng yang menjadi pelindung utama dari panas dan hujan juga sudah banyak yang bocor.
Begitu pula dengan dindingnya. Ketika hujan turun, air masuk ke dalam rumah. Kondisi rumah almarhumah jauh dari kata layak.
Orang tua putri bekerja sebagai petani, tentu tidaklah cukup dalam menghidupi enam orang anak dan satu istri.
Maka, almarhumah putri lah menjadi pelengkap cerita dalam membantu ekonomi keluarganya.
Tampak di rumah almarhumah, sudah berdiri tenda untuk acara takziah. Beberapa pelayat silih berganti membawa makanan dan mengucapkan belasungkawa atas berpulangnya Putri Indah.