Detik-detik Pengantin Wanita di Sulsel Ditampar Mertua Perempuan saat Sungkeman

Tangkapan layar video viral Ibu Mertua Tampar Mempelai Wanita
Sumber :
  • Sulawesi.viva.co.id

Dalam keterangan unggahan, dijelaskan bahwa insiden tersebut terjadi saat acara sungkeman berlangsung, sebuah prosesi yang biasanya sarat dengan rasa hormat dan haru.

Penyebab kejadian tersebut masih belum diketahui secara pasti. Namun, sejumlah warganet menduga bahwa insiden itu terjadi setelah pengantin wanita dikabarkan tidak mendapatkan restu dari pihak keluarga.

Perasaan kecewa dan kesal, mungkin dirasakan sang mertua menjadi spekulasi sementara yang berkembang dikalangan netizen.

Kejadian ini semakin menambah kecemasan tentang dinamika hubungan keluarga dalam sebuah pernikahan, terutama yang melibatkan tekanan dari pihak luar. (*)