Bharaduta D'pandiga Polres Jeneponto Polda Sulsel Berbagi Kebahagiaan di Bulan Suci Ramadan 2025

Alumni Bharaduta D'Pandiga Jeneponto Berbagi Kebaikan
Sumber :
  • Sulawesi.viva.co.id

SULAWESI.VIVA.CO.ID -- Dalam rangka menyemarakkan Bulan Suci Ramadan 1446 H, Alumni Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) angkatan 2003 (Bharaduta) D'Pandiga gelombang ke-II menggelar aksi bakti sosial serentak di 25 kabupaten/kota se-Sulawesi Selatan.

Kegiatan ini bertajuk "Bakti Sosial Bharaduta D'Pandiga Jeneponto Peduli Sesama Tahun 2025" dan dilaksanakan sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat kurang mampu.  

Di Kabupaten Jeneponto, aksi bakti sosial digelar pada Jumat, 14 Maret 2025, pukul 16.30 WITA. Mereka juga memberikan bantuan untuk di Masjid Mesjid As-syurthy Polres jeneponto

Bharaduta Jeneponto menyasar dua lokasi di Kelurahan Empoang, Kecamatan Binamu, dan berbagi takjil untuk pengguna jalan di Jeneponto.

Dikatakan Ketua Bharaduta Jeneponto Aipda Herling, dua orang pengurus, Sekretaris Bharaduta Jeneponto Aipda Mansur, dan Bendahara Bharaduta Jeneponto.  

"Kita memberikan bantuan sosial kepada para warga yang kurang mampu, ada tiga orang yakni Tiar seorang tukang las. Cacce tak memiliki pekerjaan, keduanya warga PTN Kapas. Satu lagi, Dg Buang, warga Lingkungan Bontosunggu, Kelurahan Empoang, yang bekerja sebagai swasta," kata Herling lewat keterangan tertulisnya. Minggu (17/3/2025)

Diungkapkan, dengan bantuan itu, para penerima bersyukur atas apa yang diberikan para Alumni Bharaduta D'Pandiga Jeneponto beserta para ibu Bhayangkari Bharaduta Jeneponto.

"Kami sangat bersyukur dan berterima kasih atas bantuan ini. Semoga kebaikan ini dibalas oleh Allah SWT," ujar salah satu penerima bantuan.  

Alumni Bharaduta D

Photo :
  • Sulawesi.viva.co.id

Selain bakti sosial, para alumni juga membagikan takjil gratis kepada para pejalan kaki dan pengguna jalan di Jalan Pahlawan, Kelurahan Empoang, Kecamatan Binamu. Kegiatan ini bertujuan untuk meringankan beban masyarakat sekaligus menebar kebahagiaan di bulan penuh berkah.  

Acara ditutup dengan buka bersama para alumni. Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat silaturahmi antar alumni sekaligus meningkatkan kepedulian sosial terhadap masyarakat yang membutuhkan. (*)