Team Reaksi Cepat Andalan Sulsel Peduli Bagikan Air Bersih di 6 Kecamatan di Kota Makassa
- Sulawesi.Viva.co.id
Sulawesi.Viva.co.id - Team Reaksi Cepat (TRC) Andalan Sulsel Peduli gencar membagikan air bersih kepada warga Kota Makassar yang terdampak kekeringan.
Kata koordinator team Andalan Sulsel, Andi Aryani, pembagia air bersih yang di lakukan oleh team reaksi cepat Andalan Sulsel Peduli sudah berlansung beberapa Minggu di 6 Kecamatan di Kota Makassar.
"Jadi Team Reaksi Cepat Andalan Sulsel Peduli ini, sudah membagikan Air Bersih di 6 Kecamatan di Kota Makassar yang Terdampak Kekeringan selama musim kemarau."Jelas Andi Aryani. Senin (30/10/23).
"Sudah lebih dari 80 kubik air bersih kita salurkan di 6 Kecamatan di Kota Makassar ini. Insya Allah kita terus menyalurkan bantuan air bersih kepada warga yang memang kesulitan mendapatkan air bersih."Sambungnya.
Enam Kecamatan yang disalurkan air bersih oleh team reaksi cepat Andalan Sulsel Peduli yakni Kecamatan Bringkanaya, Tamalanrea, Manggala, Panakukang, Tamalate dan Kecamatan Tallo.
Rencananya, bantuan air bersih ini akan terus berlanjut di wilayah yang belum sama sekali tersentuh.
"Tahun ini musim kemarau sangat terasa, warga harus merogoh kocek untuk membeli air untuk kebutuhan sehari-hari. Makanya kami hadir untuk meringankan beban masyarakat dengan menyalurkan bantuan air bersih secara bergiliran."imbuh Andi Aryani.