Bincang Santai, Sandiaga Ajak Ratusan Pemuda Eks Pelaku Kejahatan Jalanan di Makassar Jadi Pengusaha
- Sulawesi.Viva.co.id
Sandi yang mendengar cerita sukses dan keluh kesah pemuda Makassar itu, tampak terkesima.
Ia pun mendorong agar pemuda Makassar terus mengasah kreatifitas untuk menciptakan lapangan kerja yang lebih luas.
"Generasi muda di Makassar harus berpartisipasi dalam membuka peluang usaha dan lapangan kerja seluas-luasnya sehingga kesempatan bagi masyarakat untuk memperoleh pekerjaan semakin mudah," kata Sandi.
Sandi mengatakan, peran anak muda sangat besar dalam menghadirkan usaha-usaha yang kreatif dan inovatif.
Menurutnya, ini sangat menggugah semangat karena apa yang diperjuangkan oleh anak-anak muda ini adalah bagaimana ekonomi bisa bergerak dalam menghadapi potensi kesenjangan sosial.
"Karena kedepan anak-anak mudalah yang jadi garda terdepan untuk memperjuangkan Indonesia maju di 2045."Ucap Sandi.
Sandiaga berharap semangat ini bisa menjadi inspirasi dalam menjawab tantangan perekonomian di masa mendatang.