Tim Andi Sudirman Sulaiman Serahkan Bantuan Sembako ke Korban Kebakaran di Maccini Tengah Makassar
- Sulawesi.Viva.co.id
Sulawesi.Viva.co.id - Tim Andi Sudirman Sulaiman (Andalan) Peduli Sulsel memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Maccini Tengah, Kecamatan Makassar, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Di lokasi tersebut, relawan Andalan Peduli Sulsel membawa berbagai bantuan berupa sembako.
Salah satu relawan Andalan Sulsel, Andi Ariyani mengatakan pihaknya membawa bantuan untuk korban kebakaran di Maccini Tengah.
Adapun, bantuan yang diberikan kepada korban kebakaran, yakni berupa beras, mie instan, air dos, gula, terigu dan minyak goreng.
"Kami bersama tim Andalan Peduli Sulsel membawa makanan siap saji untuk korban kebakaran. Semoga bantuan yang kita berikan bisa meringankan beban mereka," katanya, Rabu (25/10/23).
Diketahui, kebakaran terjadi pada Minggu 22 oktober 2023. Dimana, dalam kebakaran tersebut ada 13 rumah terdampak, 8 rusak berat, dan 5 rusak sedang.
Sedangkan, untuk masyarakat yang terdampak ada 10 Kepala Keluarga (KK) dengan 43 jiwa.