Jum’at Curhat, Warga Minta Kapolsek Galsel Tertibkan Knalpot Brong dan Bunyi Musik Tengah Malam

Iptu Andi Aldiansyah dengarkan curhat warga Desa Kaluku Bodo
Sumber :

Sulawesi.Viva.co.id - Kapolsek Gelesong Selatan, Iptu Andi Aldiansyah melaksanakan kegiatan Jum'at curhat bersama tripika Kecamatan Galesong Selatan.

Dihantam Gelombang 2 meter, kapal penangkap ikan, Dewi Jaya 2, terbalik, 22 orang hilang, 11 selamat

Jum'at curhat kali ini berlansung di Masjid Nurul Qalbi, di Dusun Kalukubodo, Desa Kalukubodo, Kecamatan Galesong Selatan, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan. Jum'at (19/5/23).

Jum'at curhat ini dihadiri Camat Galsel Muh. Yusuf, S.Pd. M.Ap, Waka Polsek Galsel, IPTU Mustajab Abdullah, Kanit Intelkam Sek Galsel Aipda Syarifuddin SH. bersama anggota, Kanit Reskrim Aipda Syamsul Bahri SH.

Film Rantemario bertarung dalam 24 Festival Film Internasional

"Hadir juga, Kades Kalukubodo Abd Gaffar Dg Rate, Kades Kadatong Abd Rauf Dg Lau, Bhabinkamtibmas Desa Kalukubodo,

Ketua BPD Desa Kaluku Bodo dan anggota, serta tomas, toga dan tokoh pemuda Desa Kaluku Bodo."Sebut Kapolsek Galsel, Iptu Andi Aldiansyah.

Lurah Barombong Himbau Masyarakat Agar Tidak Berenang di Pantai Barombong, begini Alasannya

IPTU Aldy mengatakan, dalam Jum'at curhat yang berlangsung di Desa Kaluku Bodo siang tadi, ada beberapa warga menyampaikan saran dan pertanyaan.

"Tadi ada warga atas nama Rahman Dg Bunga, ia menyampaikan jika saat ini marak sekali kendaraan menggunakan knalpot Brong, yang bunyinya sangat mengganggu."Ungkap Aldy.

Tidak hanya itu, maraknya kegiatan membunyikan musik dengan volume besar dimalam hari, juga menjadi aduan warga kepada Kapolsek Galesong Selatan.

Menjawab keluhan warga tersebut, Kapolsek mengungkap jika, pengguna kendaraan dengan knalpot Brong, sudah dilakukan penindakan tegas.

"Sejak 3 bulan lalu, kita bersama petugas gabungan sudah melakukan operasi penertiban knalpot racing. dan sudah ada yang kita amankan, bahkan Pihak dari Polsek juga sudah mengambil langkah dengan melakukan sosialisasi ke sekolah sekolah."Jawab Kapolsek kepada warga.

Mengenai adanya suara musik yang keras pada malam hari, Kata Kapolsek, pihaknya akan berkoordinasi dengan seluruh tripika di Kecamatan, termasuk Bhabinkamtibmas, Babinsa, Camat hingga para aparat desa, agar melakukan langkah pendekatan secara humanis dengan memberikan pemahaman.

"Kalau cara pendekatan humanis sudah kita lakukan, terus tidak didengarkan, maka kita akan mengambil langkah tegas."Tegas Kapolsek.

Sebelum menutup kegiatan Jum'at curhat, Kapolsek Galsel menghimbau seluruh warga masyarakat agar setiap ada kejadian di Desa, disarankan kepada pihak pemerintah Desa bisa menyelesaikannya dengan bekerja sama dengan tiga pilar.

" Kepala Desa dan Bhabinkamtibmas serta Babinsa harus bisa bekerja sama menyelesaikan permasalah yang ada di Desa, kerjasama ini untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif dalam wilayah kerja Polsek Galsel"Tegasnya.

"Tujuannya adalah, agar tidak terjadi lagi balap liar, Pesta minuman keras jenis apa saja, Perjudian dan tindak pidana pembusuran serta Narkoba dan pelanggaran lainnya yang dapat mengganggu Kamtibmas."Sambungnya. 

Sebelum menutup Jum'at curhat ini, Kapolsek Galsel mengingatkan kepada warga Desa Kaluku Bodo utuk selalu memperhatikan kompor dan aliran listrik yg ada dirumah.

"Saya menghimbau seluruh warga untuk memperhatikan kompor dan listrik dirumah masing-masing, ini demi menghindari terjadinya kebakaran, mengingat saat ini sudah masuk cuaca panas."Himbau Kapolsek.