SMPN 1 Sinjai Masuk Kandidat Sekolah Rujukan Google 2025, Siswa Kini Gunakan Absen Digital

Siswa mengisi absensi melalui sistem digital
Sumber :
  • Sulawesi.viva.co.id

SULAWESI.VIVA.CO.ID --Siswa siswi Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN 1 Sinjai) kini menggunakan absen digital pada hari pertama masuk sekolah, Senin 6 Januari 2025.

Kebebasan Berekspresi Ramah Anak, RUU Penyiaran Tekankan Persamaan Hak TV Digital & Youtube

Absen digital menggunakan satu perangkat alat dimana diletakkan di depan ruang guru. Saat siswa memasuki sekolah mereka akan langsung melakukan absensi digital menggunakan Smart card atau kartu pelajar siswa yang sebelumnya sudah dibagikan. Absen digital tersebut juga terhubung dengan gadget orangtua dan pihak sekolah  sehingga dapat dipantau langsung. Terlebih kartu pelajar siswa telah Presensi digital atau  pencatatan kehadiran yang dilakukan secara online menggunakan aplikasi atau perangkat elektronik secara berkala.

Kepala UPTD SMPN 1 Sinjai, Syamsul Rijal menerangkan, dalam ID card siswa juga sudah dilengkapi dengan data profil siswa itu sendiri, termasuk info gaya dan minat belajar mereka yang sudah di assessment awal. Kemudian ada bakat minatnya melalui Eskul. Sistem Era portal juga sudah paperless tidak menggunakan kertas lagi sehingga bisa terbaca melalui market yang ada di editor.

Era Perpindahan Analog Ke Digital, Gubernur Sulsel Minta Masyarakat Cepat Mengikuti Perubahan Zaman

"Alhamdulillah, ini gebrakan kami untuk inovasi sekolah kami karena sekolah kami ini masuk kandidat Sekolah Rujukan Google untuk tahun 2025 ini, sehingga transformasi digital melalui aplikasi Zona Masseddi semakin kami tingkatkan. Nah yang terbaru ini adalah Masseddi smart card,dimana sistem Presensi digital bagi peserta didik bisa diketahui secara Real Time," ungkap Syamsul Rijal.

Syamsul Rijal menambahkan, kegiatan pembelajaran dihari pertama langsung berjalan normal, untuk semester genap tahun pelajaran 2025/2026, di UPTD SMPN 1 Sinjai tidak menggunakan hari pertama sekolah sebagai hari bersih-bersih akan tetapi hari pertama langsung  masuk sebagai hari efektif belajar.

Diperiksa 6 jam di Mapolda Sulsel, Istri Pengacara yang Tewas Ditembak Akui Suaminya Dapat Ancaman Pembunuhan.

Diketahui, selain SMPN 1 Sinjai yang masuk menjadi kandidat Sekolah Rujukan Google 2025, ada pula tiga sekolah lainnya yakni, SMPN 3 Sinjai, SDN 88 Jennae, dan SDN 103 Bontompare.