Ibu dan Anak Tewas Terlindas Truk Pengangkut Semen di Pangkep

Kepala Unit Gakkum Satlantas Polres Pangkep, Ipda Yushar
Sumber :
  • Sulawesi.viva.co.id

SULAWESI.VIVA.CO.ID -- Seorang ibu dan anak perempuan tewas setelah terlindas truk trailer di Jalan Poros Kampung Sapanang, Kecamatan Bungoro, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, pada Selasa, (8/4).

Truk Terobos Lampu Merah di Pangkep, Pemotor Luka Parah

Korban bernama Mawar, 40 tahun, dan putrinya, Sahria, 16 tahun. Keduanya mengendarai sepeda motor Honda Scoopy bernomor polisi DD 5258 ER dari arah timur menuju barat. Saat mencoba mendahului truk trailer pengangkut semen dengan nomor polisi DD 9632 EC, sepeda motor korban terserempet setelah truk menghindari jalan berlubang di sekitar perlintasan rel kereta.

“Sepeda motor tergelincir dan pengendaranya terlindas ban belakang truk. Satu korban meninggal di tempat, satu lagi meninggal dunia di rumah sakit,” kata Kepala Unit Gakkum Satlantas Polres Pangkep, Ipda Yushar.

Polisi Tangkap Tiga Pencuri Boks Ikan, Satu Pelaku Terlibat Kasus di Barru

Korban yang mengendarai motor, Sahria, tewas di lokasi. Sementara Mawar yang dibonceng sempat mendapatkan perawatan medis di Rumah Sakit Batara Siang Pangkep sebelum dinyatakan meninggal dunia. Polisi menyebut kedua korban diduga tidak mengenakan helm saat berkendara.

Sopir truk trailer berinisial J telah diamankan dan masih menjalani pemeriksaan di Unit Laka Polres Pangkep. Polisi juga telah mengamankan kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan untuk kepentingan penyelidikan.

Komplotan Residivis Pencurian Ternak Diringkus di Pangkep

Kondisi jalan di lokasi kejadian diketahui mengalami kerusakan, dengan lubang cukup dalam di dekat perlintasan rel kereta. Menurut keterangan polisi, faktor jalan berlubang menjadi salah satu penyebab kecelakaan maut tersebut.

“Sudah sering terjadi kecelakaan di titik itu karena lubangnya cukup parah dan minim penerangan,” ujar seorang warga setempat.

Halaman Selanjutnya
img_title