Gerakan Passeddingeng Ganjar Gelar Pelatihan Pembuatan Agar-Agar dari Rumput Laut

Warga di Bone belajar mengolah rumput laut menjadi agar-agar
Sumber :
  • Sulawesi.Viva.co.id

Ruslandi menjelaskan, dengan adanya pelatihan pengolahan rumput laut menjadi agar-agar ini makin meningkatkan ekonomi keluarga masyarakat Bone. Menurut dia, pelatihan ini sekaligus membuka peluang warga untuk membuka usaha agar-agar sehingga muncul UMKM-UMKM baru di Desa tersebut.

 

"Menciptakan peluang untuk usaha UMKM. Harapannya, melalui kegiatan ini, masyarakat mencoba membuka usaha kreatif dengan menjual agar-agar dari hasil budi daya mereka," jelasnya.

 

Ruslandi menuturkan para peserta sangat antusias mengukuti jalannya pelatihan tersebut. Terbukti ada sekitar 50 warga yang hadir dan belajar dengan baik cara pembuatan olahan agar-agar dari rumput laut.

 

Dalam pelatihan ini, Gerakan Passeddingeng juga mengasosiasikan dan mendoakan sosok Ganjar Pranowo agar menjadi presiden Indonesia periode 2024-2029. Para warga pun menyambut baik sosialisasi ini dan ikut mengamininya.