Gaduh, Deddy Sitorus 'Ngamuk' di RDP Komisi II: Wajar Kita Mundur Semua, Bikin Malu!
- Sulawesi.viva.co.id
Anggota Komisi II DPR RI, Deddy Yevri Sitorus
- Screenshot TVR Parlemen
Sebagai bentuk tanggung jawab atas masalah tersebut, Deddy menyerukan agar seluruh pihak terkait, termasuk pimpinan KPU, Bawaslu, Kemendagri, dan Kapolri, untuk mundur secara massal.
"Saya kira wajar kita mundur semua. KPU, Bawaslu, Mendagri, Kapolri gagal kita ini," tegasnya.
Deddy juga mengungkapkan bahwa dirinya sebagai anggota DPR merasa turut gagal atas banyaknya gugatan hasil Pilkada 2024.
"DPR juga, supaya adil. Enggak apa-apa, kalau perlu mundur berjamaah, saya siap, supaya sebagai tanggung jawab kita kepada bangsa ini," tambahnya.
Lebih lanjut, Deddy menegaskan bahwa masalah dalam Pilkada 2024 bisa saja lebih dari 60 persen, karena beberapa pasangan calon (paslon) memilih untuk tidak menggugat ke MK meskipun terjadi pelanggaran yang masif.
Dalam catatan Deddy, sebanyak 235 pelaksanaan Pilkada 2024 tidak digugat ke MK, meskipun 35 di antaranya adalah daerah dengan kandidat tunggal atau melawan kotak kosong.