Dua Hari Warga Soppeng Cari Lansia Jatuh Di Sungai, Tim SAR Gabungan Langsung Temukan Korban

Tim Sar Gabungan evakuasi korban tenggelam di sungai Walanae Soppeng
Sumber :
  • Basarnas Makassar

Kejadian itu lantas dilaporkan ke Basarnas yang langsung menerjunkan personel dari Pos SAR Bone ke lokasi kejadian. Karena perjalanan membutuhkan waktu tempuh beberapa jam sehingga tim baru tiba malam harinya. 

Ayahanda Kepala Biro Metro TV Makassar Terbawa Arus Sungai di Soppeng

Proses pencarian tidak dilakukan dikarenakan keterbatasan jarak pandang dan baru dilanjutkan Kamis pagi, 1 juni 2023.

"Tim yang menyisir sungai menggunakan perahu karet menemukan jasad korban tersangkut di akar pohon sekitar 1,5 kilometer dari lokasi duga terjatuh," jelas Pelaksana Harian Kepala Kantor Basarnas Sulsel, Bustanil kepada wartawan.

Kawanan geng motor serang dan rusak rumah polisi

Jasad korban ditemukan pukul 08.55 Wita dan langsung dievakuasi ke rumah duka untuk diserahkan ke pihak keluarga.

"Kita sampaikan belasungkawa atas kejadian ini, semoga masyarakat bisa lebih berhati-hati saat beraktifitas di bantaran sungai", imbau Bustanil.

Dihantam Gelombang 2 meter, kapal penangkap ikan, Dewi Jaya 2, terbalik, 22 orang hilang, 11 selamat